Sarah Zeta Zein Al Zahra Raih Nilai Tertinggi dalam UKBI Se-Provinsi Banten Prestasi

Sarah Zeta Zein Al Zahra Raih Nilai Tertinggi dalam UKBI Se-Provinsi Banten

Serang - Santri SMP Islam NFBS Serang, Sarah Zeta Zein Al Zahra, berhasil meraih nilai tertinggi dalam Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) se-Provinsi Banten yang diselenggarakan oleh Kantor Bahasa Banten di bawah naungan KEMDIKBUD Republik Indonesia. UKBI adalah kegiatan yang diikuti oleh 20 perwakilan siswa dari masing-masing Sekolah Menengah Pertama baik negeri maupun swasta se-Provinsi Banten. Kegiatan ini dilaksanakan pada Agustus-Oktober 2022 untuk mengukur kemampuan pelajar dalam berbahasa Indonesia baik lisan maupun tulisan.

 

Dalam UKBI, pelajar diuji melalui beberapa soal untuk menguji keterampilan berbahasa Indonesia seperti menyimak, mendengarkan, dan membaca. Hasil dari UKBI ini menunjukkan bahwa Sarah Zeta Zein Al Zahra mampu mempraktikkan bahasa Indonesia dengan baik dalam aspek lisan maupun tulisan.

 

Menanggapi hasil ini, Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan SMP Islam NFBS Serang, Ust. Ibrohim, S.Pd., sangat merasa senang. Beliau mengatakan bahwa sebagai bangsa Indonesia, kita harus mempelajari bahasa kita sendiri dan juga kaidah-kaidah yang berlaku. Bahasa menunjukkan jati diri bangsa dan harus mampu menguasai bahasa global.

 

"Filosofi bahwa utamakan bahasa Indonesia, lestarikan bahasa daerah, dan kuasai bahasa asing sangat luar biasa dan berakar dari tradisi yang kuat dan rantingnya mendunia," tambah beliau.

 

Hasil ini tentunya merupakan prestasi yang sangat luar biasa bagi Sarah Zeta Zein Al Zahra dan SMP Islam NFBS Serang. Prestasi ini menunjukkan bahwa SMP Islam NFBS Serang mampu memberikan pendidikan yang baik dan mampu membentuk santri yang memiliki kemampuan bahasa yang baik.

 

Semoga prestasi Sarah Zeta Zein Al Zahra dalam UKBI se-Provinsi Banten ini menjadi inspirasi bagi semua santri Nurul Fikri Boarding School Serang khususnya dan seluruh siswa umumnya di Provinsi Banten untuk mempelajari dan memahami bahasa Indonesia dengan baik.