Serang - Para mentor yang terdiri dari santri kelas 12 putra dan putri SMA Islam NFBS Serang mendapat pelatihan khusus bertempat di Aula Hilmi Aminudin, Ahad, 21 Juli 2024 yang bertujuan untuk membekali mereka dengan keyakinan, kepercayaan diri, dan keterampilan yang dibutuhkan untuk mendampingi santri baru kelas 7 dan 10.
Pelatihan khusus ini diikuti oleh 14 santri putra dan 16 santri putri. Para peserta mendapatkan pra latihan untuk memahami diri mereka terlebih dahulu sebelum memahami orang lain. Mereka diajak untuk mengenal siapa diri mereka, menuliskan mimpi-mimpi besar, menghadapi rintangan dan tantangan, serta membuat langkah-langkah konkret untuk mencapai versi terbaik diri mereka masing-masing. Semua kegiatan ini dibimbing oleh Master G Coach Abi Darwis, seorang mentor yang telah berpengalaman dalam bidang pengembangan diri.
Melalui pelatihan ini, para mentor diharapkan memiliki visi misi hidup yang kuat dan menjadi pribadi yang tangguh. Selain untuk pengembangan diri sendiri, mereka juga dipersiapkan untuk bisa memberikan dampak positif bagi orang lain, khususnya para santri baru yang akan mereka dampingi.
Kepala Sekolah SMA Islam NFBS Serang, Ustadzah Ninien Rochmawati, S.Pd., mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya pelatihan ini. "Alhamdulillah, pelatihan ini memberikan pemahaman baru bagi para santri kelas 12 yang terpilih untuk mengetahui siapa diri mereka, tujuan besar yang ingin mereka capai, serta tahapan-tahapan yang akan mereka lakukan untuk meraihnya", ucap beliau.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para mentor akan menjadi teladan yang baik bagi adik-adik mereka, serta mampu membantu mereka beradaptasi dengan kehidupan baru di pesantren sebagai langkah awal untuk mempersiapkan generasi muda yang tangguh dan berakhlak mulia.