NFBS Serang Gelar Halaqoh Ulama Se-Kabupaten Serang Event

NFBS Serang Gelar Halaqoh Ulama Se-Kabupaten Serang

Serang – Memanfaatkan momentum maulid Nabi Muhammad Shalallahu ‘alaihi Wasalam, Pesantren Ibnu Salam Nurul Fikri menginisiasi digelarnya Halaqoh Ulama Se-Kabupaten Serang dengan mengundang pimpinan atau perwakilan seluruh pesantren di Kabupaten Serang yang digelar di Aula Gedung Sekretariat Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kabupaten Serang yang terletak di Sindangsari, Kecamatan Pabuaran pada hari Ahad (7/11).

 

Acara yang merupakan puncak dari rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri ini diawali dengan Lomba Qasidah pada hari Rabu (3/11) yang berlangsung di MA Kepuh, Cinangka. Tema Halaqoh Ulama kali ini membahas peluang dan tantangan yang tertuang dalam Perpres No. 82 Tahun 2021 tentang dana abadi pesantren.

 

Narasumber yang hadir di antaranya ialah KH. Anang Azhari, M.Pd.I dari Presidium FSPP Provinsi Banten dan Ust. Dr. Basnang Said, selaku Kepala Subdit Ponpes Kemenag RI. Secara keseluruhan acara berlangsung khidmat dan penuh kekeluargaan. Peserta juga antusias bertanya kepada narasumber tentang peluang dan tantangan dana abadi pesantren.

 

Lebih dari 50 perwakilan Ponpes Se-Kabupaten Serang turut menghadiri acara yang juga turut dihadiri oleh Direktur Pesantren Ibnu Salam Nurul Fikri, KH. Achmad Munaji, Lc ini. Ketua Panitia acara ini, Ust. Niko C. Pratama, S.Pd menyampaikan kesyukurannya bahwa acara telah berjalan dengan baik dan berharap ke depannya halaqoh ulama ini berjalan dengan rutin dan membahas tema-tema penting lainnya.