Serang - Nurul Fikri Boarding School Serang mengirimkan delegasi sebanyak 49 santri untuk berkompetisi di Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMA Kabupaten Serang. Delegasi ini terdiri dari 45 santri kelas 10 dan 11 yang telah berlatih secara intensif untuk menghadapi kompetisi tersebut. Uniknya pada gelaran OSN tahun ini, NFBS Serang juga mengirimkan 4 santri kelas 9 SMP untuk menimba pengalaman dan menguji kemampuan mereka.
OSN tingkat SMA Kabupaten Serang dilaksanakan secara daring pada tanggal 5-6 April 2023 pukul 07.00-12.00 WIB. Pelaksanaan di NFBS Serang sendiri terkonsentrasi di Laboratorium Komputer kawasan putri. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih siswa dalam berkompetisi serta meningkatkan prestasi di bidang sains.
Sebelum mengikuti OSN, para santri dipersiapkan secara intensif dengan mengikuti pelatihan di lembaga pelatihan OSN (OTC). Selain itu, selama satu bulan santri dikarantina untuk melanjutkan pelatihan secara online dengan lembaga pelatihan KOJA, Scola, dan lain-lain. Selain itu, santri juga mendapatkan pelatihan oleh guru-guru dari NFBS Serang.
“Alhamdulillah, kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapatkan dukungan penuh dari semua pihak terkait. Santri NFBS Serang bersemangat dalam mengikuti kompetisi dan menunjukkan kemampuan terbaiknya. Semoga hasil yang didapatkan bisa sesuai dengan harapan dan menjadi kebanggaan bagi semua pihak”, ujar Pembina Tim OSN SMAI NFBS Serang, Ustadzah Ruswati, S.Si.
Kompetisi ini diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) Republik Indonesia. Untuk jenjang SMA/sederajat, bidang yang dilombakan adalah Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Astronomi, Komputer, Ekonomi, Kebumian, dan Geografi.