Serang – Masa pandemi Covid-19 di satu sisi membuat aktifitas serba terbatas, termasuk dunia pendidikan. Tapi di sisi lain, pandemi ini juga memicu pemicu dalam memastikan keberlangsungan pendidikan dengan memanfaatkan kemajuan teknologi. Salah satunya adalah ajang National Cynosure Olympiad (NCO) 2021 yang berlangsung secara virtual, 18 & 25 Juli 2021.
Dalam acara NCO 2021 jenjang SMP/MTs yang digelar secara terbuka dan diikuti oleh sekolah-sekolah se-Indonesia ini, para santri SMP Islam Nurul Fikri Boarding School Serang memborong 9 medali, di antaranya adalah 1 emas, 2 perak, dan 6 perunggu.
Medali emas dipersembahkan oleh Racha Khaerunnisa di bidang studi Sains, sedangkan medali perak masing-masing disumbangkan oleh Amira Shafakamila Adiatman dan Ratu Tsaqofa El Husna di bidang studi Bahasa Inggris. Sementara itu 6 medali perunggu masing-masing diraih oleh Sharlin Naura Izzani di bidang studi Bahasa Inggris, Ratu Tsaqofa El Husna di bidang studi Sains, Aliyah Fitri Wardani di bidang studi Bahasa Inggris, Sains, dan IPS, serta yang terakhir adalah Azizah Jihan Madina di bidang studi bahasa inggris.
Prestasi di NCO 2021 ini menambah deret prestasi yang diraih oleh para santri SMP Islam Nurul Fikri Boarding School Serang pada awal tahun ajaran 2021/2022 ini. Semoga prestasi ini menambah keberkahan untuk para juara dan keluarga besar NFBS Serang. Aamiin.