Seru! Santri Begitu Menikmati ‘Fun Games’ dalam AMT Kelas 9 SMP Islam NFBS Serang Event

Seru! Santri Begitu Menikmati ‘Fun Games’ dalam AMT Kelas 9 SMP Islam NFBS Serang

Serang – Kali ini giliran santri kelas 9 merasakan keseruan dan keceriaan dalam Achievement Mativation Training (AMT) yang digelar di halaman Masjid Al-Khaeriyah untuk putri dan Lapangan Suripto, Jum'at, 23 Februari 2024. Agenda AMT kelas 9 diisi dengan Fun Games yang dirancang untuk memberikan kesegaran dan menghilangkan kepenatan santri dari rutinitas sehari-hari, selain itu juga untuk mempererat dan menjalin rasa solidaritas, kekompakan, dan keakraban di ujung tahun kebersamaan.

 

Para santri begitu menikmati serangkaian permainan yang telah disiapkan dengan baik oleh panitia. Mereka terbagi menjadi beberapa tim yang bersemangat untuk meraih kemenangan dalam berbagai lomba yang diselenggarakan. Dari balapan di lapangan berlumpur, estafet, hingga permainan kreatif lainnya, semangat kebersamaan begitu terlihat di antara mereka.

 

 

Panitia penyelenggara memberikan hadiah bagi tim yang berhasil menang dalam perlombaan agar semakin memperkuat semangat kompetisi, tapi tetap menjaga kebersamaan di antara santri. Para santri memberikan umpan balik yang baik yaitu mereka merasa senang dan seru dengan diadakannya agenda AMT fun games ini.

 

Semoga kebersamaan dan kekompakan yang telah terjalin selama ini dapat terus diperkuat melalui berbagai kegiatan positif seperti ini. Selamat kepada seluruh panitia penyelenggara dan seluruh santri kelas 9 AMT atas keberhasilan acara ini.