Tiga Guru SMA Islam NFBS Serang Terlibat dalam Penyusunan Buku “Profil Pelajar Pancasila” JSIT Indonesia Prestasi

Tiga Guru SMA Islam NFBS Serang Terlibat dalam Penyusunan Buku “Profil Pelajar Pancasila” JSIT Indonesia

Serang – Tiga dewan guru SMA Islam Nurul Fikri Boarding School Serang, yaitu Ustaz Edy Wiyono, S.Pd, Ustaz Jundi Huda Robbani, S.S, dan Ustaz Yudi Putra Ardiansyah, S.Pd., Gr. terlibat dalam Tim Penyusun buku Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang digagas oleh Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Indonesia. Tim ini menggelar koordinasi bertempat di Sekretariat JSIT Indonesia yang terletak di Kota Depok, Jawa Barat, 26-27 November 2022.

 

Proses kerja tim ini diawali dengan Kegiatan pembekalan pertama oleh JSIT Indonesia yang dilaksanakan pada bulan September dan perwakilan SMA Islam NFBS Serang diminta membuat 7 Tema kelas 11. Hasil kerja tim ini dan alur kegiatan kemudian dilakukan peninjauan pada November 2022. Pertemuan untuk membahas tindak lanjut kerja tim ini akan digelar kembali selanjutnya.

 

 

Tugas utama tim penyusun buku Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) ini untuk membuat buku panduan yang didasarkan pada nilai-nilai keislaman sesuai dengan standar sekolah islam terpadu di mana pembelajaran yang berpusat pada murid, membiasakan anak lebih berani berkreativitas dan melakukan inovasi, serta lebih berani bernalar kritis dan terbiasa bergotong royong.

 

“Kegiatan ini memiliki sisi positif yang luar biasa. Kami dikumpulkan dalam satu lokasi sehingga dapat menjalin silaturahmi dengan sekolah lainnya yang tergabung dalam JSIT Indonesia. Selain itu banyak ilmu baru yang didapatkan karena memadukan unsur kurikulum pemerintah yang baru dengan unsur nilai-nilai keislaman sesuai dengan standar mutu SIT”, ungkap Ustaz Edy Wiyono, S.Pd. salah satu guru anggota tim.