Subang - Tim Pencak Silat SMA Islam NFBS Serang berhasil mencetak prestasi gemilang pada ajang Lomba Pencak Silat Alfest yang diselenggarakan oleh Assyifa Boarding School Subang pada tanggal 8-11 Februari 2023. Dalam ajang tersebut, tim berhasil meraih 4 medali emas, 1 medali perak, dan 2 medali perunggu.
Medali emas berhasil diraih oleh Ario Tirta Wijaya, M. Fariq Ash Shidqi, Hadiyanul Faza Musyaffa, dan Oriza Sativa Arinalhaq. Sementara itu, Haris Rahman Handika berhasil meraih medali perak, sedangkan medali perunggu berhasil diraih oleh M. Farid Zulham dan Haikal Noviandri.
Ajang lomba pencak silat Alfest Assyifa adalah event bergengsi tingkat nasional yang diikuti oleh ratusan atlet pencak silat dari seluruh penjuru Indonesia. Lomba ini menjadi ajang pembuktian penguasaan kemampuan silat dan memperebutkan gelar juara di masing-masing kelas.
“Alhamdulillah, Tim Pencak Silat SMA Islam NFBS Serang telah mempersiapkan diri dengan baik sebelum mengikuti ajang lomba tersebut. Mereka melakukan latihan sesuai jadwal dengan penambahan beberapa sesi latihan untuk meningkatkan kemampuan”, ujar Ustadz Edi Yusup, S.Pd, Pelatih Tim Pencak Silat SMA Islam NFBS Serang.
Kegiatan ini menjadi salah satu yang bergengsi yang perlu diikuti oleh setiap kader yang sudah siap dengan sebelumnya berlatih menempa diri di pesantren dan membuktikannya di ajang perlombaan bahwa latihan selama mereka tidak sia-sia. Dengan meraih hasil yang membanggakan, Tim Pencak Silat SMA Islam NFBS Serang telah membuktikan bahwa mereka merupakan tim pencak silat yang tangguh dan mampu bersaing di tingkat nasional.