Tim Robotik SMA Islam NFBS Serang Cetak Prestasi Membanggakan dalam KRON 2023 Prestasi

Tim Robotik SMA Islam NFBS Serang Cetak Prestasi Membanggakan dalam KRON 2023

Tangerang Selatan - Tim Robotik SMA Islam Nurul Fikri Boarding School Serang juga menorehkan prestasi membanggakan dalam Kontes Robot Nusantara (KRON) 2023 yang berlangsung pada 29 November 2023 di International Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan. Tim yang berisikan santri kelas 10 SMA ini berhasil meraih Bronze Award Kategori Creative Open dan Excellent Award Kategori Maze Solving.

 

Tim yang terdiri dari Pria Heru Rajwa, Naufal Aqil Alya, M. Fadhlan Mubarok, Arasy Mohonmae Trian, dan Ammar Tsaqib Isrofi berhasil meraih Bronze Award Kategori Creative Open. Sedangkan di nomor individual, Bagaskara Akbar berhasil menyabet Excellent Award Kategori Maze Solving.

 

Gelaran KRON 2023 ini terbagi menjadi 2 tahap lomba, yaitu secara online pada 24 November 2023, tim Robotik SMA Islam NFBS Serang diwakili oleh Muhammad Nadhif Akbar, sedangkan lomba offline tanggal 29 November 2023 digelar di Hall 7 ICE BSD. Secara umum, tim robotik SMA Islam NFBS Serang sudah memberikan yang terbaik, menunjukan kemampuan dan strategi yang telah mereka latih dengan tekun setiap pekan.

 

Ust. Chairul Fajri, S.Kom, pembina tim menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini, "Alhamdulillah, para santri sudah menunjukan kemampuan maksimal mereka sebagai hasil dari kerja keras, latihan, kedisiplinan mereka selama ini”.

 

Prestasi yang diraih oleh tim Robotik SMA Islam Nurul Fikri Boarding School Serang tidak hanya mencerminkan keberhasilan dalam event ini saja, tetapi juga menunjukan pentingnya menjaga semangat latihan yang terus-menerus dalam kegiatan ekstrakurikuler Robotik.